Kamis, 16 Juni 2011

Naked TRAVELER


Naked traveler… buku ini adalah kisah yang membuat aku dan semua orang yang membacanya iri dengan apa yang dilakukan penulisnya. Bagaimana tidak, didalamnya bercerita pengalaman mbak Trinity menjelajah dunia.(catatan backpacker wanita keliling dunia)

Berkeliling eropa,asia,australia, amerika, indonesia dilakukan dengan gaya backpacker merupakan sesuatu yang luar biasa apalagi dilakukan seorang perempuan, karena selain keberanian juga dibutuhkan manajemen dan perencanaan yang mantap untuk bisa melakukannya, tentunya hal tersebut memberi inspirasi bagi yang menggemari traveling untuk terus berpetualang, ditambah lagi buku ini memuat tips ad trik, pengalaman lucu, perbandingan2 gokil yang terjadi selama perjalanan, terlebih kemampuan merangkai kata yang jujur yang menjadikannya recommended bagi para backpacker atau yang hobi traveling, atau bagi penggemar bacaan ringan namun bermanfaat (easy reading) selain itu dapat juga dijadikan panduan dalam menyusun trip selanjutnya.



Judulnya yang provokatif adalah alasan saya untuk membeli naked traveler pertama, pas dibaca….. ajib, lan langsung masuk daftar buku favorit yang selalu dinantikan kelanjutannya..

Setelah membandingkan, memang lebih menarik buku yang kedua (naked traveler 2) saya tidak mau menjelaskan bagian mana, karena memang buku ini merupakan kumpulan kisah lebih baik beli dan baca saja bukunya, dijamin anda tidak akan kecewa.

…….Pas lagi berburu di gramed matraman gk sengaja ketemu dengan naked traveler 3, tanpa pikir panjang bukunya langsung aku selamatkan, dan sihir penulis masih berlanjut, bukunya masih jujur dan gokil…..

......ternyata buku NT3 ini kena sensor dan ditarik dari peredaran, karena ada bagian kisah yang dianggap terlalu vulgar( baca jujur) untuk kemudian direvisi, beruntung aku masih dapat versi yang originil..


who is naked?
Trinity adalah pelopor penulis pop tentang perjalanan. menurutnya travel writing bukan berisi hal-hal yang indah2 saja, traveling bukan hanya hal yang enak dan nyaman, suatu tempat tidak selalu indah dan bagus. rumusnya adalah semakin susah suatu tempat dicapai dan semakin jarang orang kesana, maka semakin bagus alamnya.
pengalamannya menjelajah dunia selama lebih dari dua dekade dan kepiawaiannya sudah tidak diragukan lagi. sampai saat ini ia sudah mengunjungi hampir semua provinsi di Indonesia dan 42 negara, namun bagaimanapun ia tetap berpendapat indonesia yang terbaik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar